Semarak Hari Jadi Belopa ke -17, Pemkab Luwu Gelar Pasar Murah Sediakan Ribuan Paket

Kabardedikan.com, Luwu – Pemerintah Kabupaten Luwu menggelar Pasar murah di lapangan Andi djemma Belopa, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan HUT Kota Belopa ke 17. Pasar murah ini merupakan langkah konkrit Pemda dalam mengendalikan inflasi daerah.

Kepala Bagian atau Kabag Ekonomi Luwu Hj Irmawaty mengungkapkan kegiatan ini rencana digelar selama tiga hari. Mulai hari ini, 13 hingga 15 Februari 2023.

Dirinya juga membeberkan, menyiapkan paket sembako sebanyak 2500 paket, tetapi jika permintaan tersebut bertambah kata Irmawaty akan menyediakan lagi sebanyak 5000 paket.

“Kita akan buka selama tiga hari dan menyiapkan paket sembako sebanyak 2500 paket untuk tahap pertama, jika permintaan banyak maka kami akan tambah lagi, sampai 5000 paket,” sebut Irmawaty.

Sekedar informasi paket tersebut berisi gula pasir 2 kg, minyak goreng 2 liter, susu kental manis 2 kaleng, dan terigu 1 kg.

Kabag ekonomi mengklaim harga normal paket tersebut sebesar Rp. 100 ribu rupiah namun, “Pemerintah daerah mensubsidi Rp. 30 ribu, sehingga perpaketnya kita jual dengan harga Rp.70 ribu rupiah,” terangnya.

Sementara itu salah satu pengunjung pasar murah Anti mengatakan bersyukur dengan adanya kegiatan seperti ini.

Pasalnya, kegiatan tersebut baginya meringankan kebutuhannya, melihat kondisi saat ini kata Anti sudah menjelang bulan Ramadhan yang tentunya menurutnya harga sembako merangkak naik.

“Alhamdulillah, dengan kegiatan seperti bagi kami sangat membantu. Apalagi sudah mau masuk bulan puasa, biasanya harga naik semua,” tandas Anti warga Betelamunre.

Hari pertama Pasar murah hari ini diserbu masyarakat sekitar kota Belopa, sejak pagi antrian pasar murah ini ramai terlihat.

Tidak heran sejumlah masyarakat ada berinisiatif mengambil dua paket, terlihat pula sejumlah pengunjung antri mengenakan pakaian dinas.(Jayanto)

Komentar