Bhabinkamtibmas Polsek Ponrang Bersama Babinsa Dampingi Kades Jenne Maeja Salurkan BLT DD

 


Luwu, Kabardedikan.com — Bhabinkamtibmas Polsek Ponrang Polres Luwu Bripka Iwan Antoni bersama Babinsa Koramil 04 Padang Sappa melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Bulan November dan Desember yang berlangsung di Kantor Desa Jenne Maeja Kecamatan Ponrang Selatan Kabupaten Luwu, Kamis (30/12/2021).

Kehadiran Bhabinkamtibmas bersama Babinsa di dalam penyaluran BLT DD tersebut untuk memberikan rasa aman dalam proses penyaluran bantuan kepada warga terdampak pandemi covid-19.

“Akan selalu siap bersinergi dengan pemerintah dalam penyaluran bantuan demi terwujudnya keamanan, kelancaran serta tepat sasaran. Untuk itu pihaknya akan terus melakukan pendampingan serta ikut membantu menyalurkan bantuan, dengan harapan batuan tetap sasaran sehingga bisa dimanfaatkan masyarakat.”kata Bripka Iwan Antoni

Pada kesempatan itu pula Bhabinkamtibmas Bripka Iwan Antoni bersama Babinsa tidak lupa menyampaikan himbauan Kamtibmas serta mengajak Masyarakat yang hadir untuk melaksanakan vaksin yang belum divaksinasi serta tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus covid 19 karena saat ini virus Covid 19 belum berakhir.

“Pendampingan yang kami berikan tersebut selain memberikan rasa aman juga bertujuan untuk mengawasi penyaluran bantuan tersebut sesuai aturan pemerintah terkait penerapan protokol kesehatan, sehingga dalam pelaksanaannya berjalan dengan lancar, tertib dan aman”ucapnya

Kepala Desa Jenne Maeja mengatakan Bahwa Kehadiran bapak Bhabinkamtibmas dan Babinsa untuk mengawal penyerahan bantuan tersebut untuk memberikan rasa aman dan memastikan bantuan tersebut betul-betul tepat sasaran, sehingga tidak terjadi permasalahan dalam penyaluran BLT tersebut

“Apresiasi kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang telah mendampingi kegiatan pembagian bantuan BLT di Desa Jenne Maeja berjalan dengan aman dan lancar.” ungkap Kades Lukman

Lanjut Lukman kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa Selain antisipasi kejadian tidak diinginkan, juga untuk memastikan masyarakat mematuhi protokol kesehatan, dengan tetap menggunakan masker dan menjaga jarak fisik.

“Penyaluran BLT DD untuk Dua Bulan ini merupakan yang terakhir tahun anggaran 2021.Dengan Demikian BLT DD sudah tuntas,”kata Lukman.(Ddea)