Sertu Dediman Menghadiri  Penyerahan Sertifikat PTSL Dari Dinas Pertanahan Luwu

 

Luwu, Kabardedikan.com — Babinsa koramil 1403-04/Padang sappa, Sertu Dediman mewakili Danramil menghadiri undangan dalam rangka kegiatan rapat pengambilan sertifikat tahap Pertama, PTSL(pendaftaran tanah sistematis Lengkap) tahun 2021, kepada masyarakat bertempat di Kantor Desa Bassiang Kecamatam Ponsel, Kabupaten Luwu.Selasa (12/10/2021).Sekira pukul 09.00 wita

Adapun yang turut hadir dalam kegiatan tersebut: Kepala Dinas Pertanahan  Kab Luwu Dwi Widada, Camat Ponsel Uparuddin.SH., Danramil di wakili Babinsa Sertu Dediman, Kapolsek Ponrang,Iptu Supriadi, Kades Bassiang Takwasi, Kades Lampuara Adam Nasrum,Ketua BPD Desa Bassiang assiang , serta Tokoh Agama. Tokoh adat dan seluruh masyarakat penerima sertifikat (PTSL)sebanyak 179 KK di tahap pertama.

Dalam sambutannya Dinas Pertanahan kab,Luwu menyampaiakan dalam pengajuan nama masyarakat yang belum memiliki sertifikat khususnya desa bassiang sebanyak 500 KK. untuk tahap pertama sebanyak 179 kk yang sudah memenuhi persyaratan.bagi masyarakat yang memiliki tanah dan tanah bangunan yang belum membayar pajak maka segerah membayar pajak di Bank BPD setempat. Apabila pembayaran pajak tahun depan tidak sesuai harapan pemerinta maka tunggu tahun berikutnya.

Sementara itu,Sertu Dediman dalam sambutannya,” Bagi masyarakat yang sudah keluar sertifikatnya agar di jaga dengan baik dan juga pertahankan masalah bayar pajaknya.Pemerintahan sudah memberikan hak-hak masyarakat seperti penyaluran BLT DD, BST dari Mentri sosial, dan sekarang Pemerintah kembali lagi memberikan setifikat .”

“Dan jangan lupa juga untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan Covid -19 pada saat melaksanakan kegiatan di antarnya penggunaan Masker pada saat keluar rumah, jaga jarak dan rajin cuci tangan sebelum dan sesudah selesai melaksanakan kegiatan”kunci Dediman.( Vee )