Pemdes Tampa bersama mahasiswa KKN TEMATIK UNCP 2021 Bakti Sosial dan Eksploritasi ke Sungai Tampa

Kabardedikan.com | Sejumlah 56 Orang mahasiswa KKN Tematik UNCP 2021 melakukan Bakti Sosial dan Eksploritasi ke Sungai Tampa selama 2 (dua) hari berturut- turut dari tanggal,06-07/03/2021.

Didampingi Dosen pendampingnya Nurasia Ilham,S.Pd.,M.Pd. dan Korcam KKN Nur Asyirah hari ini melakukan bakti Sosial dengan sasaran fasilitas umum poskesdes, sekolah TK, mesjid, dan halaman Kantor Desa, Minggu (07/03/2021)

Nampak para mahasiswa sangat antusias bekerja bersama-bersama.

Kasi Pemerintahan Desa Tampa Akramang Harnong kepada Kabardedikan.com menyampaikan kalo program kerja yang dilakukan mahasiswa KKN UNCP ini disambut baik pemerintah desa Tampa karena kegiatan mereka sejalan dengan program pemerintah desa Tampa, terutama program Eksploritasi nya yaitu mengembangkan dan mempromosikan potensi objek wisata alam.

“Kami Pemdes Tampa terkhusus Bapak Kades Tampa Tahir,S.Sos menyambut baik program adek-adek Mahasiswa ini, terutama program Eksploritasi ke objek wisata air terjun Bungalow yang ada di desa Tampa.

“Hanya saja kegiatan adek Mahasiswa ini kita fokuskan dipermandian sungai karena lokasi air terjun tidak memungkinkan mereka sampai disana dikarenakan akses jalan yang belum memadai, apalagi hampir semua mahasiswa KKN ini adalah wanita”pungkas Akrama Harnong. (VEE)