Satlantas Toraja Utara Pengaturan Lalu Lintas Pagi Hari

KABARDEDIKAN.COM, Toraja – Personel Satuan Lalu Lintas Polres Toraja Utara melaksanakan pengaturan arus lalu lintas padat pagi, demi menjaga keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas di beberapa lokasi di wilayah hukumnya, Rabu (13/7/2022) pukul 06.00-7.30 Wita.

Sebelum pelaksanaan pengaturan padat pagi, terlebih dahulu personel Satlantas Polres Toraja Utara (Torut) apel pagi di lapangan Mapolres Torut yang dipimpin Kasatlantas AKP Agussalim, SH, MH, guna memberikan pengarahan dan petunjuk.

“Kegiatan yang dilaksanakan adalah melaksanakan pengaturan arus lalu lintas serta tindakan Kepolisian terhadap pelanggaran lalu lintas yang kasat mata,” sebutnya.

Hasil yang dicapai dalam kegiatan terciptanya situasi Kamseltibcarlantas yang kondusif, menekan angka pelanggaran dan kecelakaan.

Adapun lokasi atau tempat pengaturan padat pagi yakni, diperempatan lampu merah, Jalan Ahmad Yani dan Jalan Merdeka di Kota Rantepao.

Personel Satlantas Polres Toraja Utara yang melaksanakan pengaturan padat pagi Kasatlantas, KBO Satlantas dan para Kanit Satlantas serta personel Satlantas Aipda Agustinus bersama Bripka Daniel.(megasari)

Komentar